20 September 2012

Pojok Muslimah #3 : 15 Alasan Enggan Berhijab, "Banyak ya ?"


Segmen ketiga ini saya akan membagikan tentang 15 alasan enggan berjilbab, berikut ulasannya :
1.      Belum siap
Ini alasan yang sering dikemukan kebanyakan dari kita. Berjilbab bukan alasan siap atau tidak siap karena ini merupakan suatu kewajiban, sesuai dengan firman Allah SWT dalam QS.Al-Ahzab ayat 59 dan QS.An-Nuur ayat 31. Seorang wanita diwajibkan untuk mengenakan jilbab semenjak ia sudah baligh, dan ukuran baligh ketika seorang wanita telah mengalami haid (menstruasi).

2.      Ketakutan diri, belum bisa istiqomah dalam menggunakan jilbab
Jangan menyerah sebelum berusaha. Belum mencoba saja sudah mengeluh. Dalam mengenakan jilbab tentunya banyak godaan yang mampir di hati, namun lakukan berjilbab ini karena perintah Allah SWT, insyaAllah akan diberikan kemudahan dan menjadi istiqomah, amin.
3.      Ada keinginan untuk berjilbab tapi merasa belum pantas karena masih sering berbuat dosa
Kenakan jilbab perlahan, dan rasakan manfaatnya. Anda akan berpikir berkali-kali untuk melakukan suatu dosa karena ada penghalangnya, yaitu jilbab. Jadikan jilbab anda itu sebagai filter dari hal-hal negatif yang menjerumus pada dosa.
4.      Pengen mengenakan jilbab ketika sudah menikah
Kenapa harus menunggu ketika sudah menikah ? Mulailah dari sekarang, perlahan, dan istiqomah. Bukankan anda akan bisa lebih menjaga ragawi anda dari laki-laki lain dan hanya memberikan pada suami anda saja. Itu adalah dambaan dari setiap lelaki, mendapatkan seorang istri yang masih orisinil.
5.      Konsekuen memakai jilbab, jauh dari jodoh dan pekerjaan ?
Urusan jodoh dan pekerjaan itu hanya hak Allah SWT, manusia hanya menjadi perantaranya. Istiqomahlah dalam berjilbab, Insya Allah akan ada rejeki yang datang tanpa diduga-duga dan jodoh yang telah dipersiapkan untuk anda kelak, ingat suatu hadist “...Seorang wanita baik hanya untuk lelaki baik, dan seorang wanita buruk hanya untuk seorang lelaki buruk pula. Perbaiki diri anda, jodoh anda itu adalah cerminan dari diri anda, ingin dapat yang baik ? Baikilah diri anda dulu.
6.      Ada niat untuk berjilbab namun takut disangka pengikut golongan ekstremis
Beberapa golongan memang menggunakan jilbab dengan menutup semua bagian tubuh kecuali bagian mata, kadang ini menimbulkan stigma di masyarakat tentang Islam sendiri. Terlebih sesudah kejadian pem-bom-an gedung di salah satu negara Barat, yang pada akhirnya menjadi stigma buruk bahwa Islam identik dengan teroris. Namun janganlah takut dengan omongan orang, takutlah hanya pada Allah SWT.
7.      Belum mendapatkan hidayah dari Allah SWT untuk berjilbab
Hidayah bukan untuk ditunggu tapi dijemput. Janganlah berdiam diri untuk menunggu hidayah itu datang menghampiri kita, tapi kita yang menghampiri hidayah itu. Sama saja ketika seorang mualaf mendapatkan hidayah dari Allah SWT untuk masuk Islam namun tidak menjalankan segala perintah-NYA dan menjauhi semua larangan-NYA.
8.      Masih terganjal dengan keinginan memakai baju-baju modis yang lagi trend.
Keinginan ini tidak terbendung, terlebih kita seorang wanita yang notabene menyukai untuk shopping/berbelanja. Tapi tak ingin kan kita meninggal dalam keadaan belum berjilbab ? Tahukah anda siksa bagi wanita yang meninggal sebelum ia menutup auratnya ? Dia akan disiksa dengan cara digantung secara terbalik, kepala dibawah dengan rambut terurai dan kaki di atas, selama banyaknya rambut yang mereka miliki, Na’udzubillahi min dzalik.
9.      Mempunyai rambut yang indah, takut dibilang orang “Jadi enggak cantik, karena berjilbab dan keindahan rambut menjadi tertutupi.”
Beberapa kelebihan mengenakan jilbab adalah melindungi rambut kita dari sinar matahari, tak perlu berpanas-panas, karena di bawah jilbab kepala lebih dingin. Dan keindahan rambut yang menjadi mahkota bagi setiap wanita ini hanya dapat dinikmati orang-orang khusus, termasuk suami anda. Dalam segmen tips saya akan berbagi tentang perawatan rambut agar tetap indah dan terjaga meskipun berjilbab, terus simak ulasannya ukhti J
10.  Terlihat jelek ketika memakai jilbab
Pasti di antara kita sering mengeluh jika memakai jilbab keliatan pipinya cubby jadi lebih gendut atau apalah. Itu hanya satu alasan kita saja untuk menunda bahkan tidak menggunakan jilbab untuk menutup aurat, semoga tidak. Justru dengan berjilbab anda akan dapat melindungi semua asset keindahan tubuh yang telah dititipkan oleh Allah SWT untuk anda, ibarat buku yang disampuli dengan buku tanpa sampul, maka akan nampak lebih indah dan terawat yang disampuli bukan ?
11.  Masih doyan kluyuran, maen, nonton konser ini-itu, yang kurang pantas untuk orang berjilbab
Tak dipungkiri untuk usia remaja apalagi masuk dalam kawasan ABG, saya juga pernah mengalaminya, dimana keinginan untuk main dengan teman-teman sebaya begitu tinggi, untuk sekedar nongkrong sampai belajar kelompok. Maka segeralah kenakan jilbab anda dan tutupilah aurat anda, secara tidak langsung jilbab anda itu akan mencegah anda untuk berbuat yang dilarang agama serta pergi ketempat-tempat yang kurang bermanfaat.
12.  “Gerah banget kalau pake jilbab, apalagi kemarau.”
Saya juga pernah mengalami perasaan seperti ini, kepala gerah, wajah jadi agak belang antara yang tertutup dan tidak tertutup. Apalagi kalau kemarau, rasanya pengen dilepas aja jilbabnya dan langsung kipas-kipas. Tapi kalau anda mengenakan jilbab dengan berbahan yang nyaman dan tidak menyerap panas maka akan mengurangi rasa gerah yang menerpa kepala anda.
13.  Ngerasa ribet kalau pake jilbab
“Ah ribet banget si, mesti dijepit, diputer-puter dan lain-lainya mending juga enggak usah pakai jilbab,” pernah mengeluh seperti ini ? Saya yakin di antara kita banyak yang mengeluh. Gunakan jilbab sesederhana dan se-simple mungkin, jangan sampai karena mengikuti trend anda jadi malas untuk berjilbab karena “keribetan” yang anda lakukan sendiri, yang penting berjilbab itu dapat menutup aurat tak perlu berlebihan.
14.  Masih meragukan kalau berjilbab itu adalah kewajiban bagi wanita
Masih ragu dengan perintah menutup aurat yang ditujukan khusus hanya untuk ciptaan Allah SWT yang bernama wanita ? Coba buka Al-Qur’an dan baca surah Al-Ahzab ayat 59 dan An-Nuur ayat 31, pahami maknanya, adakah keraguan masih menganjal di hati anda ?
15.  Ada anggapan untuk menjilbabi hati kemudian baru menjilbabi tubuh
Ini hanya pandangan segelintir orang saja, kadang ditemui orang yang berjilbab tapi perilakunya seperti tidak berjilbab, tetap melakukan perbuatan yang dilarang agama. Dari sinilah muncul pendapat ini, “mending njilbabin hati dulu baru njilbabin badan”, banyak kok yang berjilbab namun tetap berbuat dosa. Maka dari itu mulai berjilbab secara perlahan, menyenangkan diri untuk berjilbab maka akan timbul suatu kenikmatan untuk mengenakan jilbab tentu saja ini karena Allah SWT bukan karena tuntunan manusia.

Semoga bermanfaat dan sebarkan pada wanita yang lain !
Source : Majalah Aulia No. 02 Tahun X Ramadhan-Syawal 1433 (Agustus 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar