4 Juni 2012

Tips Inah (si Gadis desa paling mempesona)


pernah galau, sedih, frustasi dan perasaan yang menggambarkan situasi jiwa yang tidak berada pada zona nyaman ? Inah punya beberapa tips buat para Inahlicious untuk mengatasi keluahan di atas :
1.       pahami diri anda bukan orang lain
karena terbuai memikirkan perasaan orang jadinya perasaaan anda sendiri malah terabaikan. bukannya merasa baikan malah terpuruk dan akhirnya mempengaruhi mood anda untuk beraktivitas. sesekali pahami diri anda sendiri, berbicaralah pada diri anda, sebenarnya apa yang sedang anda rasakan, apa yang menggangu pikiran anda, bersikap egois itu kadang diperlukan.
2.      terapi curhat cermin
baru mendengar kata curhat cermin ? ini adalah salah satu metode yang Inah gunakan untuk meluapakan emosi yang ada di pikiran dan hati.caranya mudah saja cukup sediakan cermin yang cukup besar, kondisikan posisi tubuh anda, bisa duduk atau berdiri, mulailah anda bercermin seperti biasa ketika anda berias. mendekatlah ke cermin, lihatlah dengan cermat bagian-bagian dari wajah anda. mulai masuk dalam proses terapi. tarik nafas dalam-dalam dan keluarkan lewat mulut. mulailah anda berbicara dengan diri anda sendiri di cermin.keluarkan semua unek-unek anda yang membuat beban berat di pikiran anda.mulailah menikmati berbicara dengan diri anda sendiri, tak usah ditahan jika air mata keluar, keluarkan saja, ini akan mendukung keberhasilan terapi curhat cermin anda.setelah puas mengeluarkan semua unek-unek dan segala problema anda, maka sekarang saatnya anda mengambil tisu dalam arti mengusap semua masalah anda dan memulai dengan perasaan baru.jika anda mengalami permasalahan maka anda dapat mengulangi lagi terapi curhat cermin ini.
3.       kembali gunakan buku diary sebagai media bercerita
kapan terakhir anda membuka buku diary anda ? 1 tahun yang lalu atau 2-3tanun lalu bahkan tidak pernah membuka atau memiliki sebuah buku diary. mesti sepele bercerita di buku diary akan membuat perasaan anda lebih nyaman. terlebih jika anda termasuk orang yang pendiam dan tertutup dengan orang lain. cobalah membeli buku diary tak perlu mahal-mahal bahkan buku tulis ketika jaman sekolahpun dapat disulap menjadi buku diary. cobalah menuangkan berbagai ekspresi dan perasaan yang bergejolak di hati tak perlu setiap hari namun jika anda benar-benar dalam posisi ketidaknyamanan pada tingkat akut.
4.      memanjakan diri
salah satu yang dilakukan para wanita jika sedang terperangkap dalam zona ketidaknyamanan adalah memanjakan diri. entah pergi jalan-jalan bersama teman, pergi ke salon, shopping dan berbagai aktivitas yang dapat membuang jauh bad mood dari diri. bahkan mendengarkan lagu-lagu favorite sambil nyemil makanan kesukaan juga dapat sedikit mengatasi kegalauan beserta teman-temannya itu.
5.      masalah juga mendewasakan kita
jika Tuhan tidak memberikan masalah mungkin kita tidak akan berkembang secara psikologi. jadi ketika masalah sedang menghampiri anda maka hadapilah, tuntaskan dan jangan malah terpuruk dan lari darinya. yakinlah saja jika anda dapat menghadapi masalah atau cobaan-NYA maka naiklah derajat anda.AMIM
itulah tips dari Inah, semoga dapat bermanfaat dan selamat mencoba.perlu di ingat dan digaris bawahi “Tuhan tidak akan memberikan cobaan kepada umatnya melebihi kemampuannya.”tetap semangat para wanita indonesia, jadilah generasi yang kuat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar